Friday, December 28, 2018

Yansur: Keajaiban dan kekuasaan Allah

Selalu Ada Aspek  di Luar Nalar Manusia dan Menjadi Wilayah Kebijaksanaan Allah Semata untuk Mengendalikan Alam Semesta

Bagi orang yang telah mempercayakan dirinya (tawakkal) kepada Allah, tidak ada lagi perasaan khawatir. Sebab Allah akan selalu mencurahkan anugrah-Nya untuk kelangsungan alam semesta, termasuk kelangsungan kehidupan ummat manusia.

Meskipun Allah memberi kebebasan kepada manusia untuk melakukan apapun yang diinginkannya, tetapi apabila perbuatan itu sudah melampaui batas dari kewajaran sesuai dengan kehendak-Nya, maka Allah pun akan turun tangan untuk mencegahnya.

Allah berkuasa untuk menolak keganasan manusia atas sebagian manusia yang lain. “…Seandainya Allah tidak menolak (keganasan) sebagian manusia dengan sebagian yang lain, pasti rusaklah bumi ini. Tetapi Allah mempunyai anugrah (yang dicurahkan) atas semesta alam”. Demikian  salah satu firman-Nya yang terdapat dalam QS. Al-Baqarah: 251.

Allah berkuasa menghadirkan kejadian alam yang berada di luar jangkauan prediksi nalar manusia. Allah pun sangat kuasa untuk menggerakkan orang-orang yang mau berjuang walaupun harus mengorbankan harta dan jiwanya untuk menegakkan keadilan dan memperjuangkan kebenaran. Kendati berasal dari tengah-tengah orang yang ambisi terhadap jabatan dan kekuasaan, serta ambisius dalam mengumpulkan harta dan kekayaan guna kepentingan hidup perorangan.

Tidak susah bagi-Nya untuk memalingkan seorang dengan orang yang lain. Tidak pula susah memenangkan yang kecil walaupun berhadapan dengan kelompok yang besar lagi kuat. Sebab, tidak semua persoalan akan sejalan dengan perhitungan nalar manusia. Selalu ada sisi  yang semata-mata menjadi wilayah  kebijaksanaan-Nya untuk mengendalikan alam semesta ini sesuai dengan kehendak mutlak-Nya. Salam Yansur.
Sebelumnya
Berikutnya

0 comments: