Friday, April 30, 2021

Rehab Total Masjid Al Barokah Pelem Candibinangun Pakem

 

Masjid sebelum direnovasi

Masjid Al Barokah yang beralamat di Dusun Pelem, Candibinangun Pakem, Sleman dibangun sejak tahun 1990 dengan konstruksi pasir, bata merah dan kapur. Bangunan dengan konstruksi sederhana dan telah berumur 30 tahun menjadi dasar untuk dilakukan renovasi total. Tujuannnya tentu untuk mendukung kenyamanan jamaah.

Bermodalkan dana patungan jamaah sejumlah 30.000.000 (tigapuluh juga rupiah, panitia menargetkan dana sebesar 420.000.000 (empatratus duapuluh juta rupiah) untuk mewujudkan bangunan yang lebih sesuai dengan kebutuhan untuk menampung 94 % penduduk padukuhan yang beragama Islam, terdiri dari 114 Kepala Keluarga. 

Kegiatan yang sudah dilaksanakan selama ini ialah sholat wajib berjamaah, Pengajian umum, Pelaksanaan Ibadah Qurban Idul Adha, TPA, Sholat Tarawih, Zakat Fitrah dan tentu sholat jumat.

Rencana setelah renovasi


Program renovasi yang direncanakan dimulai bulan oktober 2020 ini sebetulnya diharapkan sudah selesai pada ramadhan tahun ini. Namun karena keadaan belum sepenuhnya selesai. Masih dibutuhkan dana untuk keperluan finalisasi dan penyempurnaan masjid dan fasilitas pendukungnya.

Untuk itu, panitia membuka kesempatan kepada kaum muslimin untuk menyalurkan zakat/infaq/shodaqohnya melalui rekening Bank Rakyat Indonesia No. 3022-01-041539-53-4 atas Nama Beja. atau menghubungi Edi Ramli (087838264746) Beja (085729049342) atau Reva (089657939514).

Atas perhatian dan bantuannya panita mengucapkan terimakasih. Jazakallahu khairan (gp)  

Sebelumnya
Berikutnya

0 comments: